Pertamina Grup Manfaatkan Energi Hijau untuk Komunitas Hidroponik Sehati Kota Dumai
SEAToday.com, Dumai - Pertamina Grup melalui subholding PT Kilang Pertamina Internasional (KPI) – Unit Dumai dan Pertamina New & Renewable Energy (Pertamina NRE) melalui subholdingnya menjalani program Desa Energi Berdikari (DEB) dengan membangun pembangkit listrik tenaga surya (PLTS) untuk mendukung kebutuhan energi masyarakat desa.
Hal ini ada kaitannya dengan hidroponik yang menjadi tren pertanian dalam era modern dengan memanfaatkan lahan sempit yang ada pekarangan rumah. Model pertanian seperti ini semakin diminati sejak pandemi COVID-19 terjadi di Indonesia. Belum lagi hasil budidaya tanaman hidroponik menjadi tambahan mata pencaharian sehingga dimanfaatkan oleh masyarakat.
Seperti yang dikembangkan di Kelompok Sehati (Kesehaan Ibu dan Buah Hati) dari Kelurahan Tanjung palas, Kecamatan Dumai Timur, Kota Dumai. Kelompok Sehati berhasil membudidayakan selada dan sawi dengan media tanam hidroponik.Kelompok Sehati mampu menghasilan puluhan kilogram sayuran dala satu bulan dari “Green House” masing-masing anggota kelompok.
Menurut Yani salah satu anggota kelompok Sehati mengatakan mereka mulai melakukan budidaya tanaman hidroponik sejak bulan November 2022. Hal itu karena adanya bantuan dan pembinaan yang diberikan PT KPI Unit Dumai. Banyak manfaat yang ia rasakan selama menjalani budidaya hidroponik.
Misalnya soal pemenuhan kebutuhan pangan sehari-hari, penguatan gizi dalam kegiatan posyandu Kelompok Sehati, dan membantu perekonomian sekitar Rp 1.000.000 setiap bulannya. Namun bukan berarti budidaya hidroponik tak memiliki kendadala salah satunya soal pengeluaran kebutuhan listrik dalam operasionalnya.
PT KPI Unit Dumai dan Pertamina NRE membantu persoalan tersebut dengan menjalani program Desa Energi Berdikari (DEB) dengan membangun pembangkit listrik tenaga surya (PLTS) untuk Kelompok Sehati. Penyerahan PLTS off-grid dengan kapasitas 2,2 kWp & 5 kWh battery storage secara simbolis berlangsung di Aula Kantor Lurah Tanjung Palas, Kota Dumai, Selasa (9/7) lalu.
Pembangunan PLTS di Dumai melengkapi Pertamina Grup dalam membangun fasilitas EBT di desa-desa yang membutuhkan akses EBT di Indonesia. Sebelum dibangun di Dumai, EBT sudah dibangun di beberapa wilayah di Indonesia seperti Lampung, Bali, Aceh, dan puluhan desa lainnya.
Dicky Septriadi selaku Corporate Secretary Pertamina NRE mengatakan jika Pertamina NRE sangat serius untuk mengajak masyarakat dan Pertamina Grup aktif dalam mengembangkan energi baru dan terbarukan. “Kami bangga dengan kerja sama ini, semoga semakin banyak lokasi yang bisa kami dukung dalam memanfaatkan energi terbarukan, dan mengedukasi masyarakat terkait transisi energy,” ucap Dicky.
Sementara itu Agustiawan selaku Area Manager Communication, Relations, & CSR PT KPI Unit Dumai menjelaskan Pertamina Grup bersinergi dalam membantu desa di Indonesia dengan menyediiakan energy baru dan terbarukan. “Apa yang kami berikan ini menjadi bentuk komitmen Pertamina untuk menghidupkan dan mengenalkan energi terbarukan ke masyarakat sebagai alternatif pengganti energi fossil,” papar Agustiawan.
Agustiawan menambahkan, saat ini Pertamina juga bekerja sama dengan dengan unit operasinya dalam membangun 3 unit PLTS yang tersebar di beberapa titik di Kota Dumai,. Melalui program pembinaan TJSL yang dimiliki oleh Kilang Pertamina Dumai.
Recommended Article
State Owned Enterprise
SOEs Ministry Tries Out Four Days in Workweek System
The State-Owned Enterprises (SOEs) Ministry is testing the implementation of a four-day workweek. This was shared on Instagram @lifeatkbumn on Saturday (6/8).
SOE Minister Erick Thohir Assures No Layoffs in Angkasa Pura Merg...
SOE Minister Erick Thohir confirmed that there would be no layoffs in the merger process of PT Angkasa Pura I and Angkasa Pura II.
ESG
5 Simple Steps for Sustainable Lifestyle
Five practical ways to embark on a sustainable lifestyle.
Practical Tips for Household Waste
Sorting household waste is an essential step towards reducing waste generation and promoting environmental sustainability.
Understanding Non-Organic Waste
Non-organic waste refers to discarded materials that are difficult to decompose.
Cash for Trash: Turning Used Plastic Bottles into Rewards
Reverse Vending Machine (RVM) merupakan mesin untuk melayani penukaran botol plastik di fasilitas umum dengan menggunakan sistem poin lewat aplikasi Plasticpay.
Popular Post
Top 10 SOEs on 2024 Fortune Southeast Asia 500, Telkom Indonesia...
A total of 20 state-owned enterprises (SOEs) are listed in the Fortune Southeast Asia 500 2024. Indonesia’s largest telecommunications company Telkom Indonesia (@telkomindonesia) was also included in the top 10 list
Trade Ministry Ready to Support Freeport’s Second Smelter in Gres...
The Trade Ministry is ready to support PT Freeport Indonesia (PTFI) ahead of the operation of its second smelter in Gresik, East Java.
Minister Airlangga: VAT to Increase to 12 Pct. Starting 2025
Minister Airlangga said VAT to Increase to 12 Pct. Starting 2025