• Friday, 22 November 2024

Tugas Raffi Ahmad Usai Ditunjuk Jadi Wakil Ketua Umum Kadin

Tugas Raffi Ahmad Usai Ditunjuk Jadi Wakil Ketua Umum Kadin
Raffi Ahmad (kiri) menjadi Wakil Ketua Umum Kadin yang baru (Foto: ANTARA/Harianto)

SEAToday.com, Jakarta – Raffi Ahmad ditunjuk oleh Anindya Bakrie menjadi Wakil Ketua Umum (ketum) Kamar Dagang dan Industri. Artis sekaligus pengusaha itu masuk dalam jajaran pengurus Kadin bersama sejumlah pengusaha lainnya. Penetapan itu dilakukan pada Senin (7/10) di Menara Kadin Jakarta.

Tugas yang diemban suami Nagita Slavina memang tidak mudah. Raffi mengurus bidang pariwisata dan ekonomi kreatif. Mungkin saja pengalaman yang dimiliki Raffi sebagai selebritis bisa membantu para pengusaha dan pelaku industri pariwisata dan ekonomi kreatif dalam menjalani usahanya.

Memang sebagai wakil ketum Kadin, Raffi belum memiliki rencana jangka panjang atau kebijakan strategis apa yang akan dilakukannya. Namun Raffi memastikan dalam waktu dekat dia akan melakukan rapat atau diskusi internal untuk membahas program kerja apa yang akan dilakukan. “Nanti ada meeting internal,” ungkap Raffi dalam wawancara kepada wartawan.

Raffi mengucapkan terima kasih atas kepercayaan yang diberikan Kadin, khususnya dari Ketua Umum Kadin Anindya Bakrie telah memberikan kepercayaan kepada dirinya untuk mengemban tugas sebagai wakil ketum Kadin yang baru.

“Terima kasih kepada pak Anindya selaku ketua umum. Saya Raffi Ahmad sudah dipercayakan kalau jadi wakil ketua umum bidang pariwisata dan ekonomi kreatif,” kata pria yang memiliki banyak bisnis ini.

Raffi berharap kinerjanya sebagai wakil ketum Kadin ke depannya bisa menjalankan tugas dengan baik. Termasuk muncul kolaborasi dan sinergi dengan pemerintah dalam peningkatan perekonomian di Indonesia.

Selain Raffi, nama-nama pengurus Kadin yang baru sudah diresmikan. Dari banyak nama-nama ada mantan Ketua Kadin terdahulu Arsjad Rasjid yang menduduki jabatan sebagai Ketua Dewan Pertimbangan. Lalu ada pengusaha Erwin Aksa sebagai Wakil Ketua Umum Bidag  Organisasi dan Komunikasi.

Beberapa waktu lalu memang Kadin tengah disorot karena terjadi dualism kepemimpinan antara Anindya Bakrie dan dan Arsjad Rasjid. Namun masalah internal itu akhirnya bisa diselesaikan dengan baik. Keduanya pun “berdamai” hingga akhirnya dibentuk kepengurusan Kadin yang baru.

 

 

 

Share
ESG
AMAN Plants 10,000 Mangroves for Net Zero Goal on World Environment Day 2024

AMAN Plants 10,000 Mangroves for Net Zero Goal on World Environment Day 2024

5 Simple Steps for Sustainable Lifestyle

Five practical ways to embark on a sustainable lifestyle.

Practical Tips for Household Waste

Sorting household waste is an essential step towards reducing waste generation and promoting environmental sustainability.

Understanding Non-Organic Waste

Non-organic waste refers to discarded materials that are difficult to decompose.

Cash for Trash: Turning Used Plastic Bottles into Rewards

Reverse Vending Machine (RVM) merupakan mesin untuk melayani penukaran botol plastik di fasilitas umum dengan menggunakan sistem poin lewat aplikasi Plasticpay.

LOCAL PALETTE
BEGINI CARANYA PERGI KE SUKU PEDALAMAN MENTAWAI - PART 1